Happy Birthday 31st Camilla Belle Routh

Camilla Belle Routh


Aktris berkebangsaan Amerika keturunan Portugis ini lahir dengan nama Camilla Belle Routh. Dia lahir di Los Angeles, California, 31 tahun lalu. Namanya mulai dikenal saat menjadi pemeran utama di film When a Stranger Calls dan Rip Girls.

Ibunya, Christina Gould, adalah seorang Fashion Designer kelahiran Brazil. Sedangkan ayahnya, Jack Wesley Routh, pengusaha konstruksi dan sekaligus composer musik. Di 2010, Camilla berada di peringkat satu dalam daftar 100 Most Beautiful Famous Faces sebagai wanita tercantik di dunia. Saat itu, usianya masih 24 tahun. Camilla memulai debut keartisannya lewat iklan cetak pada usia sembilan bulan. Di usia 5 tahun Camilla menjadi pemeran utama dalam film Thiller NBC, Trapped Beneath the Earth dan kemudian memulai karirnya dengan peran kecil dalam produksi film dari novel a Little Princess Liesel Matthews. Pada Oktober 2008, Camilla mulai menjalin hubungan dengan Joe Jonas, setelah membintangi video musik The Jonas Brothers, Lovebug. Tapi pada akhir Juli 2009, hubungan mereka kandas.

Related Posts:

Leave your comment "Happy Birthday 31st Camilla Belle Routh "

Post a Comment