![]() |
Mýa Marie Harrison |
Mýa Marie Harrison hari ini tepat berusia 38 tahun. Ia dikenal sebagai penyanyi, model, produser, dan aktris berkebangsaan Amerika Serikat. Pemenang Grammy ini dikenal dengan hits seperti "It's All About Me," "Case of the Ex (Whatcha Gonna Do)" dan "Lady Marmalade." Sebagai aktris, Mýa tampil di proyek Chicago (2002), Dirty Dancing: Havana Nights (2004), Cursed (2005) dan The Penthouse (2009). Sejak kecil, Mýa yang lahir dari keluarga musikal memang sudah belajar menari. Dia diajar oleh tapper dan koreografer Savion Glover di Dance Theatre of Harlem. Pada 1998, Mýa merilis album debutnya dengan single utama"It's All About Me". Album pertamanya diganjar penghargaan platinum. Pada 2001, sebagai bagian dari musik untuk film Moulin Rouge, Mýa bersama Pink, Christina Aquilera, Lil 'Kim dan produser Missy Elliott, merilis ulang "Lady Marmalade," yang awalnya dipopulerkan oleh group LaBelle. Remake "Lady Marmalade" berhasil memenangkan penghargaan Grammy dan memuncaki tangga lagu dunia.
Leave your comment "Happy Birthday 38th Mýa Marie Harrison"
Post a Comment