Happy Birthday 37th Ashanti Shequoiya Douglas

Ashanti Shequoiya Douglas

Nama lengkapnya Ashanti Shequoiya Douglas, namun populer hanya dengan nama Ashanti. Perempuan kelahiran Glen Cove, Long Island, New York, 37 tahun lalu ini adalah seorang penyanyi peraih Grammy Award, selain juga sebagai aktris, model, desainer dan produser rekaman. Debut albumnya bertajuk Ashanti (2002), di mana di dalamnya terdapat hit Foolish, yang terjual hingga 503 ribu copi dalam minggu pertama perilisan. Bersamaan dengan itu, dua lagunya Foolish dan What's Luv (with Fat Joe) juga berhasil masuk dalam Billboard Hot 100. Kesuksesan terus saja berpihak padanya saat merilis album keduanya, Chapter II. Di dalamnya terdapat hit Rock Wit U (Awww Baby) dan Rain on Me, yang kembali terjual hingga 326 ribu copi di minggu pertama penjualan. Video musiknya, mengantarkan Ashanti meraih nominasi MTV Video Music Awards. Tidak cukup sampai di situ, bintang yang pernah mendeklarasikan diri sebagai Princess of Hip Hop and R&B pada 2002 itu, juga mengeluti dunia akting. Debutnya ditunjukkan dalam film MALCOLM X, yang dibintangi aktor Denzel Washington.


Related Posts:

Leave your comment "Happy Birthday 37th Ashanti Shequoiya Douglas"

Post a Comment